TERBARU

About Us

Belajar TIK-04 merupakan tempat belajar interaktif siswa pada pelajaran TIK yang difokuskan pada tingkat MTs khususnya di Pesantren Persatuan Islam 04 Cianjur. Namun tidak berarti ilmu-ilmu yang dishare disini adalah eksklusif. Tidak. Neters lain juga bebas menyedot pelajaran-pelajaran bermanfaat disini kapanpun, dimanapun.

Blog ini sendiri didirikan pada bulan Maret 2015 yang ditulis oleh guru TIK di MTs Persis 04 Cianjur, M. Rasyid Ridlo. Namun walaupun didirikan baru seumur bayi baru lahir, kontribusi penulis dalam dunia blog bukan hal baru. Beliau sudah aktif blogging sejak tahun 2009 dan bisa dilihat websitenya dengan alamat www.nineteenboy.com dan nineteenboy.blogspot.com

Blog Belajar TIK-04 mengambil angka 04 sebagai referensi nomor urut pesantren kami, yakni Pesantren Persatuan Islam 04 Cianjur. Adapun konten websitenya terdiri dari pelajaran blogging dan pengenalan MS. Office (Word, Excel, dan Power Point)

Perlu diketahui juga, blog Belajar TIK-04 ini menggunakan CMS blogger sebagai landasan acuan pembelajaran di blog ini. Selamat belajar di Belajar TIK-04. Referensi Belajar TIK Terbaik dan Terpercaya untuk Pelajar dan Umum. Terimakasih.
 
Copyright © 2016 Belajar TIK 04. Designed by OddThemes | Published by Responsive Blogger Templates | Managed by Nineteenboy